Kamis, 17 November 2011

Fungsi dan Manfaat Media Pendidikan



Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi semakin mendorong upaya-upaya pembaharuan dalam pemanfaatan hasil-hasil teknologi dalam proses pembelajaran. Disamping mampu menggunakan alat-alat yang tersedia guru juga dituntut untuk mengembangkan keterampilan membuat media pembelajaran. Dalam proses belajar mengajar , dua unsur yang penting adalah metode mengajar dan media pembelajaran. Menurut Hamalik 1986) bahwa pemakain media pembelajaran dalam proses belajar mengajar dapat membangkitkan keinginan dan minat yang baru, membangkitkan motivasi an rangsangan kegiatan belajar, dan bahkan membawa pengaruh psikologis terhadap siswa.
Encyclopedia of Educational Research dalam Hamalik (1994) merincikan manfaat media pendidikan sebagai berikut:
1.      Meletakkan dasar-dasar yang konkret untuk berpikir, oleh karena itu mengurangi verbalisme.
2.      Mem[erbesar perhatian siswa.
3.      Meletakkan dasar-dasar yang penting untuk perkembangan belajar sehingga membuat pelajaran lebih mantap.
4.      Memberikan pengalaman yang nyata yang dapat menumbuhkan kegiatan berusaha sendiri dikalangan siswa.
5.      Menumbuhakn pemikiran yang teratur dan kontinyu, terutama melalui gambaran hidup.
6.      Membantu tumbuhnya pengertian yang membantu perkembangan kemampuan berbahasa.
7.      Memberikan pengalaman yang tidak mudah diperoleh dengan cara lain dan membantu efisiensi dan keragaman yang lebih banyak dalam belajar.
Menurut Kemp dan Dayton 1985Media pembelajaran memiliki dampak positif dari penggunaan media sebagai bagian integral pembelajaran dikelas atau sebagai cara utama pembelajaran langsung, adapun damapaknya positifnya adalah sebagai berikut:
1.      Penyampaian pelajaran menjadi lebih baku. Meskipun para guru menafsirkan isi pelajaran dengan cara yang berbeda-beda, dengan penggunaan media ragam hasil tafsiran dapat dikurangi sehingga informasi yang sama dapat disamapaikan kepada siswa sebagai landasan untuk pengkajian, latihan dan aplikasi lebih lanjut.
2.      Pembelajaran bisa lebih menarik. Media dapat diasosiakan sebagai penarik perhatian dan membuat siswa tetap terjaga dan memperhatikan.
3.      Pembelajaran menjadi lebih interaktif dengan diterapkanya teori belajar dan prinsip-prinsip psikologis.
4.      Lama waktu pembelajaran dapat dipersingkat karena kebanyakan media hanya memrlukan waktu yang singkat.
5.      Kualitas hasil belajar dapat ditingkatkan bilamana integrasi kata dan gambar sebagai media pembelajaran dapat mengkomunikasikan elemen-elemen pengetahuan dengan cara yang terorganisasikan dengan baik, spesifik dan jelas.
6.      Pembelajaran dapat diberikan kapan dan dimana diinginkan terutama jika media pembelajaran dirancang untuk penggunaan secara individu.
7.      Sikap positif siswa terhadap apa yang mereka pelajari dan terhadap proses belajar dapat ditingkatkan.
8.      Peran guru dapat berubah kearah yang lebih positif.
Dari pendapat beberapa ahli, dapat disimpulkan manfaat praktis dari media pembelajaran dlaam proses belajar mengajar, diantaranya yaitu:
1.      Media pembelajaran dapat memperjelas penyajian pesan dan informasi sehingga dapat memperlancar dan meningkatkan proses dan hasil belajar.
2.      Media pembelajaran dapat meningkatkan dan mengarahkan perhatian anak sehingga dapat menimbulkan motivasi belaja, interaksi yang lebih langsung antara siswa dan lingkungannya, dan kemungkinan siswa untuk belajar sendiri-sendiri sesuai dengan kemampuan dan minatnya.
3.      Media pembelajaran dapat mengatasi keterbatasan indera, ruang dan waktu.
4.       Media pembelajaran dapat memberikan kesamaan pengalaman kepada siswa tentang peristiwa-peristiwa di lingkungan mereka, serta memungkinkan terjadinya interaksi langsung dengan guru, masyarakat dan lingkungannya.
Daftar Pustaka
Hamalik, Oemar, 1994., Media Pendudikan, Bandung: Citra Aditya Bakti
Arsyad, Azhar., 2010, Media Pembelajaran, Jakarta: Raja Grafindo Persada
Munadi, Yudhi., 2008. Media Pembelajaran: sebuah Pendekatan Baru, Gaung Persada Ciputat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar